eFishery
eFishery adalah suatu alat
pemberi pakan ikan secara otomatis dan terjadwal dengan dosis yang pas dan
dapat mencatat setiap pemberian pakan secara Hal ini juga memungkinkan
penggunanya melakukan monitoring dan menentukan kapan waktu waktu yang tepat
dalam memberi makan. Saat ini, eFishery telah dilengkapi teknologi mobile
device dimana alat ini dapat dikontrol dengan menggunakan gadget.
Colokan Listrik Pintar
Colokan pintar, atau smart plugs dengan koneksi Wi-Fi ini menjadi
perantara antara colokan biasa di rumah Anda dengan peralatan rumah tangga
seperti oven atau lampu. Alat ini bisa digunakan utuk menyalakan atau mematikan
sambungan listrik lewat aplikasi ponsel dari mana saja, asalkan dalam jangkauan
Internet.
Dump Truck Tracker
Sering kali truk pengangkut sampah yang
dimiliki oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak mematuhi rute yang telah
ditetapkan.
Oleh karena itu, saat
ini Jakarta Smart City telah memasang sensor GPS di setiap truk sampah milik
pemerintah, agar posisi mereka bisa dipantau selama 24 jam.
Nike meluncurkan Sepatu Pintar yang dapat mengikat
tali sendiri
Nike baru saja meluncurkan produk sneakers berbasis teknologi tinggi
bernama Nike HyperAdapt 1.0. Sepatu ini adalah sneaker pertama Nike yang
menggunakan sistem otomatis pada bagian tali sepatu.
Dengan sneakers yang terinspirasi dari sepatu yang
dipakai dalam film Back To The Future ini, pengguna tidak perlu repot lagi
mengikat tali sepatu, karena bagian tali pada sneakers ini dapat terikat
sendiri dengan tingkat kekecangan yang dapat dikontrol.
Cara kerja teknologi yang diusung sepatu ini
sebenarnya amat sederhana. Saat kalian mengenakannya, tumit kalian akan
menyentuh sensor sehingga tali akan mengencang dengan sendirinya. Sedangkan
untuk untuk menyesuaikan tingkat kekencangannya, kalian tinggal menggunakan dua
tombol di bagian samping sepatu.
Cubeacon
Pada dasarnya, teknologi Cubeacon adalah alat pemancar Bluetooth yang bisa digunakan oleh para pebisnis menyebarkan informasi promosi produk atau layanannya dengan praktis, mudah dan efektif.Manfaat lain dari teknologi Cubeacon untuk penggunaan pribadi adalah sebagai sebuah tracker atau pencari jejak. Jika Anda kehilangan tas, sedangkan dalam tas tersebut ada Cubeacon, maka Anda bisa melacak posisi tas Anda engan menggunakan aplikasi Cubeacon pada smartphone.Untuk menjalankan Cubeacon, Anda hanya perlu mengaktifkan Bluetooth di smartphone, serta mengunduh aplikasi dengan integrasi Cubeacon yang dikembangkan oleh para developer secara bebas. Aplikasi inilah yang nantinya akan menjadi wadah interaksi dari pemilik usaha dan para pelanggan
Sumber :